Panorama Epic Terasering Panyaweuyan di Kabupaten Majalengka

Hallo Kalian semuaaaaaa!!! kali ini kita mau ajak kalian ke Kabupaten Majalengka, pada penasaran kann, kemanaaa!!... Yap kita mau ajak kalian ke Terasering Panyaweunyan!!! Lokasinya berada di desa sukasari kidul, sukasari kaler dan desa Tejamulya, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka... Terasering payaweuyan memiliki suasana alam di tempat ini begitu sejuk, jauh dari segala bentuk polusi dan hiruk-pikuk perkotaa Suasana alamnya yang menawan ini membuat siapapun betah berlama-lama. Dengan pemandangan terasering sawah dan perkebunan yang menawan. Terasering Panyaweuyan Argapura saat ini menjadi salah satu destinasi wisata yang lagi hits dan menjadi andalan di Majalengka. Pas banget kalau kalian yang lagi pengen cari ketenangan sembari menikmati suasana alam untuk dateng ke tempat ini... Suasana alam di tempat ini juga begitu sejuk dan pastinya bikin betah buat berlama-lama disini. Terasering panyaweuyan dikenal dengan nama lembah Panyaweuyan , karena selain berupa perbukitan juga berupa lembah-lembah... Terasering Panyaweuyan terletak di lereng gunung, maka udara di Panyaweuyan terasa sangat sejuk. Tinggi kontur tanah di sengkedan itu juga beragam, mulai 400 mdpl hingga 2000 mdpl. Sementara tingkat kemiringan berkisar antara 25 - 45 persen... Perkebunan di terasering panyaweuyan menghasilkan berbagai hasil pangan, lho! Mulai dari ubi jalar, bawang merah, bawang daun, hingga padi Kalian juga bisa membeli hasil bumi ini langsung dari warga saat mereka panen... Sekeren itukan tempat ini buat kalian yang lagi main ke Majalengka, jangan lupa untuk dateng ke tempat ini tapi tentunya dengan protokol kesehatan yaaa!!! #SmilingWestJava #DiJabarAja#WisataJawaBarat #WestJava #RestartTourism #TravelTomorrow #WonderfulIndonesia #PesonaIndonesia #ThoughtfulIndonesia #IndonesiaCare #BangkitUntukIndonesiaMaju #DiIndonesiaAja #TerasPanyaweuyan #wisataMajalengka #Majalengka #WisataTerasPanyaweuyan #Wisataterasering #TeraseringPanyaweuyanArgpura #WisataViral #viral
Back to Top